Senin, 16 November 2015

Microsoft Word



Pengertian dan Fungsi Microsoft Word

Menurut Wikipedia, Microsoft Word adalah perangkat lunak pengolah kata andalan Microsoft. Sedangkan secara umum, Microsoft Word adalah sebuah program aplikasi pengolah data berupa huruf/kata yang biasa digunakan untuk membuat laporan, membuat dokumen, dan lain lain.

Hadirnya Microsoft Word menggantikan mesin ketik yang sudah kuno. Dengan microsoft word, kita bisa membuat dokumen dengan mudah. Kita bisa menyimpannya lalu mencetaknya kapan saja. Cara mengoperasikannya juga mudah, bagi pemula sekalipun.

Sejarah Microsoft Word

Microsoft Word pertama kali dirilis pada 25 Oktober 1983 oleh IBM PC . Pada masa itu, dunia pengolah kata dikuasai oleh WordPerfect dan Wordstar. Microsoft Word mempunyai konsep "What You See Is What You Get" (Apa yang kamu lihat adalah apa yang kamu dapatkan).
Microsoft Word adalah program pertma yang dapat menampilkan cetak tebal dan cetak miring pada IBM PC.

Pada tahun 1987, versi Word for Macintosh, Word 3.0 dirilis. Versi ini memiliki banyak fitur tapi juga memiliki banyak bug/gangguan. Dalam beberapa bulan, Microsoft mengganti Word 3.0 dengan Word 3.01 yang lebih stabil. Selanjutnya pada tahun 1989, Microsoft merilis Word 4.0 , versi ini sangat sukses dan stabil digunakan.

Microsoft Word memasuki sistem operasi Windows pada tahun 1989, Word for Windows dirilis dengan harga US$ 500. Dengan dirilisnya Microsoft Windows 3.0 pada tahun selanjutnya,, penjualan pun akhirnya terdongkrak naik dan Microsoft word mulai menguasai dunia pengolah kata.

Sampai saat ini, versi terbaru dari Microsoft Word adalah Microsoft Word 2013, menggantikan versi terdahulunya yaitu Microsoft Word 2010 dan 2007. Tampilan dalam versi baru ini lebih baik, ada pula tambahan fitur dan koneksi dengan SkyDrive. Koneksi dengan SkyDrive memungkinkan kita untuk menyimpan dokumen secara online agar bisa diakses kapan saja dan dimana saja.

Fungsi Microsoft Word

Sebagai aplikasi pengolah kata terpopuler, Microsoft Word mempunyai berbagai macam fungsi.

Fungsi dan Kegunaan Microsoft Word antara lain:

·         Untuk Membuat dokumen dengan cepat

·         Untuk Membuat dokumen yang bisa dicetak

·         Untuk Menyimpan dokumen dalam ukuran yang kecil dan format yang beragam

·         Untuk Membuat tulisan dalam berbagai variasi

·         Unuk Membuat label surat

Manfaat Microsoft Word Manfaat menggunakan aplikasi Microsoft Word antara lain:

·         Memudahkan dalam menyelesaikan pekerjaan

·         Menghemat waktu Menghemat kertas dan biaya

 Kelebihan Microsoft Word Keunggulan Microsoft Word diantaranya:

·         Tampilan Interface yang bersahabat

·         Dapat menyimpan dokumen dalam berbagai format

·         Tersedia banyak template

·         Tersedia berbagai gaya tulisan

·         Terkoneksi dengan SkyDrive

·         Memiliki tampilan reading view dan print view

Kekurangan Microsoft Word Kelemahan Microsoft Word diantaranya:

·         Harganya Mahal (kecuali jika anda menggunakan versi bajakan)

·         Ukuran Installer besa


Sumber : www.burung-net.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar